Cara Wali Kota Terima Aduan Warga

Cara Wali Kota Terima Aduan Warga

Dalam upaya memfasilitasi masyarakat untuk melakukan pengaduan, Pemerintah Kota Depok kini menyediakan layanan masyarakat berupa call center, sms center serta twitter.

Hal itu diungkapkan oleh Wali Kota Depok Nur Mahmudi Isma’il, saat membuka sebuah acara beberapa waktu yang lalu. Dirinya menjelaskan, Pemkot sudah membuka multi media untuk bisa menerima kehadiran serta peran dari masyarakat dalam upaya melakukan pengaduan. Layanan ini dapat menampung saran dan keluhan untuk memajukan Kota Depok agar lebih baik lagi.

“Selain call center di 500664 dan sms center di 08119500665, masyarakat juga dapat mengunakan fasilitas twitter langsung ke saya di @Nur_Mahmudi, dengan catatan isi tweetnya harus membangun bukan menjadi provokator,” himbau Wali Kota kelahiran Kediri itu.

Pemimpin Kota Belimbing itu berharap laporan-laporan dari masyarakat dapat berjalan dengan efektif. “Berbagai layanan yang diberikan ini, diharapkan menjadi total solution, dimana segala permasalahan yang disampaikan, dapat terselesaikan dengan baik,” tambahnya.

 

Penulis : Damayanti

Editor: M. Aris Wardana

Diskominfo

twelve − 8 =

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

19 + 14 =